Pada
pembahasan perbedaan tentang andragogi dan pedagogi kami disuruh Ibu dosen
untuk mensimulasikan didepan kelas.
Kami
beranggotakan 3 orang yaitu :
Adapun
situasi yang kami simulasikan yaitu :
1. PEDAGOGI
Setting yang kami pilih yaitu
murid di Sekolah Dasar yang sedang mempelajari mengenal komputer. Gurunya
mengajari murid tersebut bagian-bagian komputer seperti monitor, mouse,
keyboard, dll. Si murid bersifat pasif dan hanya mendengarkan penjelasan guru
tersebut begitu saja.
2. ANDRAGOGI
Setting yang kami pilih yaitu
pada kursus gambar. Sebelum memulai kursus pengajar menanyakan terlebih dahulu
pada peserta apa yang mau digambar. Peserta diajak lebih aktif dan peran pengajar
hanya fasilitator bagi mereka dan pesertalah yang lebih berperan dibanding
pengajar.
Pada akhir simulasi ini kami
mengambil kesimpulan bahwa perbedaan antara pedagogi dan andragogi terletak
pada keaktifan peserta didik dan peran pengajar. Saat pedagogi murid pasif dan
guru yang lebih aktif, diawal pembelajaran guru langsung memilih topik apa yang
akan diajarkan tanpa menanyakan terlebih dahulu pada siswa. Sedangkan pada
andragogi peserta didik lebih aktif dan pengajar hanya sebagai fasilitator, dan
diawal pembelajaran guru menanyakan kepada peserta apa yang akan dipelajari.
Demikian hasil simulasi
kelompok kami. :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar